Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) Tahun Pelajaran 2021/2022

By Humas MIN 1 Kotabaru 26 Jan 2022, 21:43:04 WIB Info Madrasah
Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) Tahun Pelajaran 2021/2022

Gambar : POS UM 2021/2022


MIN 1 Kotabaru. >> Prosedur Operasional Standar (POS) tentang Penyelenggaraan Ujian Madrasah Tahun Pelajaran 2021/2022 ditegaskan melalui Keputusan Direktur Jenderal Pendidikan Islam (Dirjen Pendis) Nomor 455 Tahun 2022. Prosedur Operasional Standar (POS) Ujian Madrasah disusun untuk mengatur, menjamin standarisasi, efektifitas, dan menjamin kelancaran penyelenggaraan Ujian Madrasah pada tahun pelajaran 2021/2022.

Prosedur Operasional Standar Penyelenggaraan Ujian Madrasah (POS UM) ini disusun untuk digunakan sebagai panduan bagi Guru, Kepala Madrasah, Pengawas, pengelola pendidikan, dan pemangku kepentingan lainnya dalam penyelenggaraan ujian madrasah. Dengan diterbitkannya POS UM diharapkan penyelenggaraan ujian madrasah dapat dilaksanakan dengan baik, efektif dan efisien.

Demikian informasi yang dapat admin sampaikan tentang "Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) Tahun Pelajaran 2021/2022", semoga bermanfa'at.

Selengkapnya terkait file tentang Prosedur Operasional Standar (POS) Penyelenggaraan Ujian Madrasah (UM) Tahun Pelajaran 2021/2022 dapat diunduh pada menu ARSIP MADRASAH >> DOWNLOAD.




Tampilkan Komentar

Tulis Komentar