Satu Siswa MIN 1 Kotabaru Wakili Kabupaten Dalam Ajang POPDA Provinsi Tahun 2024

By Humas MIN 1 Kotabaru 15 Mei 2024, 09:10:11 WIB Info Madrasah
Satu Siswa MIN 1 Kotabaru Wakili Kabupaten Dalam Ajang POPDA Provinsi Tahun 2024

Kotabaru (MIN 1 Kotabaru) - Siswa kelas III Madrasah Ibtidaiyah Negeri 1 Kotabaru Siti Balqis berlaga pada cabang olahraga tenis lapangan dalam rangka Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) Tingkat Provinsi Kalimantan Selatan yang diselenggarakan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Kalimantan Selatan Provinsi Kalimantan Selatan bertempat di Kandangan, Kabupaten Hulu Sungai Selatan pada tanggal 11 – 19 Mei 2024.

Kamad Ibrahim Muin, S.S. mengapresiasi atlet yang berangkat menjadi utusan Kabupaten untuk bertanding ditingkat Provinsi.

“Alhamdulillah, madrasah kita bisa kembali mengirim satu atlet, terus jaga nama baik kabupaten Kotabaru dan junjung tinggi sportifitas,” ujarnya.

Ditambahkannya, pihak madrasah akan terus mendo’akan yang terbaik bagi siswa yang mengikuti even tersebut. “Insya Allah do’a kami akan terus mengalir, agar diberikan kesehatan badan dan dilancarkan sehingga dapat mengikuti kompetisi dengan baik,” sampainya.

Kamad memberi pesan, bahwa yang terpenting adalah berusaha memberikan yang terbaik, tentang hasil itu merupakan sebuah bonus. “Momentum Popda ini jadikan sebagai wadah untuk menambah ilmu karena kalian akan bertemu banyak orang berbakat dan juga sebagai evaluasi agar dapat terus mengembangkan diri,” pesannya.




Tampilkan Komentar

Tulis Komentar